Hi quest ,  welcome  |  sign in  |  registered now  |  need help ?

Vettel Kuasai GP Bahrain - sports news

Written By rifkhy on Senin, 23 April 2012 | 08.38

 
Driver Red Bull Racing Sebastian Vettel meraih kemenangan pertamanya musim ini setelah finis terdepan di Grand Prix Formula One Bahrain, Minggu (22/4/2012) malam WIB.

Setelah bertarung ketat dengan pembalap Lotus Renault Kimi Raikkonen sepanjang balapan, pembalap asal Jerman ini mampu membuktikan dirinya masih patut diperhitungkan untuk mempertahankan gelar juara dunia miliknya.

Dengan start dari posisi terdepan, Vettel mampu tampil konsisten saat balapan. Kematangan Vettel juga terlihat pada lomba kali ini, meski ditekan terus oleh Raikkonen, namun dirinya berhasil finis dengan menyisakan gap 3 detik dari driver berkebangsaan Finlandia itu.

Sementara itu, Lewies Hamilton dari McLaren yang start dari urutan kedua malah tak mencapai hasil maksimal dan harus menerima finis di posisi kedelapan. Begitu juga dengan rekan setim Hamilton, Jenson Button, start dari posisi keempat, pembalap asal Inggris ini malah menyelesaikan balapan jauh di urutan ke-18.

Penampilan duo Lotus Renault patut diapresiasi. Raikkonen yang start dari urutan kesebelas malah menyodok terus ke depan sehingga mampu menjadi runner up balapn. Sedangkan rekan setim The Ice Man, Romain Grosjean berhasil menemani Raikkonen dengan menempati podium ketiga GP Bahrain.

Nico Rosberg yang memenangi GP China akhir pekan lalu harus puas finis di peringkat kelima. Dua pembalap Ferrari juga tampil melempem, Fernando Alonso menyelesaikan balapan di urutan ketujuh, dan Felipe Massa kembali gagal tampil cemerlang usai hanya finis di posisi kesembilan.

Berikut hasil balapan GP Bahrain Minggu (22/4/2012):

Pos Driver Team Time

1. Vettel Red Bull-Renault 1h35:10.990

2. Raikkonen Lotus-Renault + 3.300

3. Grosjean Lotus-Renault + 10.100

4. Webber Red Bull-Renault + 38.700

5. Rosberg Mercedes + 55.400

6. Di Resta Force India-Mercedes + 57.500

7. Alonso Ferrari + 57.800

8. Hamilton McLaren-Mercedes + 58.900

9. Massa Ferrari + 1:04.900

10. Schumacher Mercedes + 1:11.400

11. Perez Sauber-Ferrari + 1:12.700

12. Hulkenberg Force India-Mercedes + 1:16.500

13. Vergne Toro Rosso-Ferrari + 1:30.300

14. Kobayashi Sauber-Ferrari + 1:33.700

15. Ricciardo Toro Rosso-Ferrari + 1 lap

16. Petrov Caterham-Renault + 1 lap

17. Kovalainen Caterham-Renault + 1 lap

18. Button McLaren-Mercedes + 1 lap

19. Glock Marussia-Cosworth + 2 laps

20. De la Rosa HRT-Cosworth + 2 laps

21. Karthikeyan HRT-Cosworth + 2 laps

22. Senna Williams-Renault + 3 laps

Fastest lap: Vettel, 1:36.379

Not classified/retirements:

Driver Team On lap

Maldonado Williams-Renault 26

Pic Marussia-Cosworth 25

0 komentar:

Posting Komentar